SURAT ASY SYARH BACAAN, TERJEMAHAN, MANFAAT, KEAMPUHAN DAN KANDUNGANNYA

Surah asy-Syarh terdiri atas 8 ayat. Surah ini merupakan ayat yang ke -94 dalam alquran. Menurut Ibnu ‘Abbas dalam sebuah riwayat, ayat ini turun setelah ad-Dhuha. Karena itu, sebagaimana dijelaskan para mufassir, surat ini termasuk Makkiyyah. Bahkan ditegaskan asy-Syaukani dan Ibnu ‘Athiyyah, tidak ada perbedaan pendapat tentang itu.

Pokok penjelasan surat ini tentang penenangan hati Nabi Muhammad saw, menyangkut masa lalu dan masa datang beliau. serta tuntunan untuk berusaha sekuat tenaga dengan penuh rasa keyakinan yang baik, positif dan harus optimis akan masalah yang bergejolak dalam hati beliau. Karena menjelang turunnya surah adh-Dhuha, Rasul Saw sangat gelisah dan bimbang akibat ketidakhadiran wahyu, sedangkan ketika turunnya surah Alam Nasyrah dada Rasul Saw sedemikian lapang. Jiwanya sedemikian tenang sehingga Allah mengingatkan beliau tentang anugerah tersebut pada awal surah ini.

SURAT ASY-SYARH BAHASA ARAB

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ

أَلَمْ نَشْرَحْ لَكَ صَدْرَكَ

وَوَضَعْنَا عَنكَ وِزْرَكَ

الَّذِي أَنقَضَ ظَهْرَكَ

وَرَفَعْنَا لَكَ ذِكْرَكَ

فَإِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا

إِنَّ مَعَ الْعُسْرِ يُسْرًا

فَإِذَا فَرَغْتَ فَانصَبْ

وَإِلَى رَبِّكَ فَارْغَبْ

BACAAN SURAT ASY-SYARH LATIN

"Bismillahirrahmanirrahim"

1. alam nasyrah laka shadraka

2. wawadha’naa ‘anka wizraka

3. alladzii anqadha zhahraka

4. warafa’naa laka dzikraka

5. fa-inna ma’a al’usri yusraan

6. inna ma’a al’usri yusraan

7. fa-idzaa faraghta fainshab

8. wa-ilaa rabbika fairghab

TERJEMAHAN SURAT ASY-SYARH BAHASA INDONESIA

"Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang"
1. Bukankah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?
2. Dan Kami telah menghilangkan daripadamu bebanmu
3. yang memberatkan punggungmu?
4. Dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu
5. Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan,
6. sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.
7. Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain
8. dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.

KHASIAT DAN KEISTIMEWAAN DARI SURAT  ASY-SYARH

1. Akan diberikan kelapangan hidup
2. Akan dilapangkan hatinya
3. Dikaruniakan kekayaan yang melimpah
4. Dilancarkan segala rezekinya
5.Dimudahkan memperoleh pekerjaan

HUBUNGAN SURAT ALAM NASYRAH DENGAN SURAT AT-TIIN:

Dalam surat Alam Nasyrah, Allah subhanahu wa ta’ala menjelaskan perintah kepada Nabi Muhammad shalallahu ‘alaihi wasallam selaku manusia sempurna. Maka dalam surat At-Tiin, diterangkan bahwa manusia itu adalah makhluk Allah yang mempunyai kesanggupan baik lahir maupun batin. Kesanggupannya itu menjadi kenyataan bilamana mereka mengikuti jejak Nabi Muhammad shalallahu ‘alaihi wasallam.
Demikian artikel yang bisa saya buat dan bisa saya sampaikan ke kalian semua. Kalo masih ada yang kurang lengkap atau salah mohon pencerahanya. Karena saya sendiri bukan mahluk yang sempurna.
Ya Allah... jadikanlah kami temasuk golongan orang yang sabar dalam menghadapi setiap ketentuan-Mu. Jadikanlah kami sebagai hamba-Mu yang selalu bertawakal dan bergantung pada-Mu. Amin Ya Mujibas Saa-ilin.

Segala puji bagi Allah yang dengan nikmat-Nya segala kebaikan menjadi sempurna. Begitu nikmat setiap hari dapat menggali faedah dari sebuah ayat. Semoga hati ini tidak lalai dari mengingat-Nya. 

Comments

Popular posts from this blog

SURAT AD DHUHA BACAAN, TERJEMAHAN, MANFAAT, KEAMPUHAN DAN KANDUNGANNYA

SURAT AL FIL BACAAN, TERJEMAHAN, MANFAAT, KEAMPUHAN DAN KANDUNGANNYA

SURAT AT-TIN BACAAN, TERJEMAHAN, MANFAAT, KEAMPUHAN DAN KANDUNGANNYA